Kebijakan Pupuk Bersubsidi se Wilayah Kerja Bakorwil III Malang

Sub Bidang Pembangunan Ekonomi II Bidang Pembangunan Ekonomi Bakorwil Malang, telah mengadakan giat Dialog Interaktif Kebijakan Pupuk Bersubsidi se Wilayah Kerja Bakorwil III Malang dengan tema “Kebijakan, Pelaksanaan, dan Optimalisasi Pemanfaatan Pupuk Bersubsidi” (12/06)

Acara ini dibuka oleh Kepala Bakorwil III Malang Bapak Asep Kusdinar, S.Hut., M.H.

Narasumber pada acara ini adalah Ir. Edi Purwanto T, M.M.A dari Dinas Pertanian dan Ketahanan PanganProvinsi Jawa Timur, dengan judul materi “Regulasi, Pelaksanaan, dan Optimalisasi Pemanfaatan Pupuk Bersubsidi untuk MendorongPeningkatan Produktivitas Hasil Pertanian” serta Bapak Sutikno Wahyu Dimas Adi Prakoso dari PT Pupuk Indonesia, dengan judul materi “Alur Pendistribusian dan Pengalokasian KebutuhanPupuk Bersubsidi yang Tepat Sasaran”.

Dihadiri oleh Dinas Pertanian & Ketahanan Pangan Kab/Kota, Dinas Perkebunan Kab/Kota, Koordinator Penyuluh Pertanian, Distributor pupuk dan petani kab/kota.

Kesimpulan dari Dialog Interaktif ini adalah sebagai berikut:
– Sering terjadi kelangkaan pupuk bersubsidi di kios, karena distribusi yang tidaktepat waktu, yang berdampak pada hasil produksi pertanian;
– Petani yang belum terupdate di system aplikasi e-alokasi tidak mendapatkanpupuk bersubsidi, hal ini dikarenakan sistem aplikasi sering berubah-ubah;
– Untuk mencukupi kebutuhan pupuk, petani membuat alternatif pupuk organik, seperti Biosaka, dalam rangka .menjaga hasil produksi pertaniannya;
– Perlu kemitraan dan kolaborasi yang bersinergi antar pemangku kepentingan(Konsep Pentahelix) dalam mendukung program ketahanan pangan, khususnyapemenuhan alokasi pupuk;
– Perlu penataan sistem aplikasi pupuk bersubsidi untuk memudahkan Kab/Kota mengupload data petani penerima bantuan pupuk bersubsidi;
– Memberdayakan CSR PT. Pupuk Indonesia untuk membantu mengatasipermasalahan petani dalam meningkatkan produksi hasil pertanian dankesejahteraan petani.

@adhykaryononew
@asepkusdinar_
@jatimpemprov
@humasprovjatim
@kominfojatim
@ppidjatim
#KotaMalang
#BakorwilMalang
#OptimisJatimBangkit
#JatimBangkitTerusMelaju